Majene  

Perumda Aneka Usaha Akan Melakukan Kerjasama Dengan DKP Kabupaten Majene

Pj Perumda Aneka Usaha
Suasana pertemuan antara Pj Perumda aneka usaha dengan Kabid Dinas Kelautan dan perikanan kabupaten Majene, Jumat 24 November 2023 (IST)


MAJENE – Perusahaan Umum Daerah (PERUMDA) aneka usaha akan melakukan kerjasama dengan dinas kelautan dan perikanan kabupaten Majene. Untuk membudidayakan tambak udang vaname.

Diketahui, bahwa Pj Perumda Andi Amran telah melakukan pertemuan dengan Indrayana Miyanto, S.sos selaku kepala bidang (kabid) perikanan budidaya dan kasubag perencanaan dinas kelautan dan perikanan juga dihadiri Wahyudi, S.pi selaku asisten wilayah Sulbar PT. Esaputli prakasa utama. Jumat, (24/11/2023)

Indrayana Miyanto mengatakan, tambak tersebut  berada di lingkungan Barane, Kelurahan Baurung, Kecamatan Banggae timur, Kabupaten Majene dengan luas lahan 4 hektar kemudian terbagi dalam 8 petak. Tambak tersebut milik dinas kelautan dan perikanan hanya saja karena keterbatasan anggaran uhntuk mengelolanya makanya dipihak ketigakan.

Baca Juga  Bupati Majene Sebut Kunjungan Wapres di Mamuju dapat Berdampak Signifikan Pertumbuhan Ekonomi Sulbar

“Iyabl  Alhamdulillah karena perumda aneka usaha yang akan mengelolanya,” ucap Indrayana Miyanto saat diwawancara Jumat, 24 November 2023.

Lanjut ia mengungkapkan, kedepan apabila sudah ditangani oleh perumda maka akan ditingkatkan menjadi intensif untuk meningkatkan produktivitas hasil budidaya.

Baca Juga  KPU Majene Beri Hadiah Pada Peserta Jalan Santai Sehat Pemilu

“Tujuan utamanya adalah meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD),” kata Indrayana Miyanto

Ditempat yang sama Andi Amran membenarkan, Perumda ingin menjalin kerjasama dengan dinas kelautan dan perikanan dibidang budidaya tambak. Ini bertujuan untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Perumda ingin secepatnya bekerja olehnya itu kami akan segera bekerjasama dengan dinas kelautan dan perikanan. Dalam hal ini budidaya tambak udang vaname,” kata Pj Perumda aneka usaha Andi Amran

Baca Juga  Bupati Majene Kembali Salurkan Bantuan Beras di Banggae dan Banggae Timur

Lanjut ia juga berharap, akan ada hasil yang maksimal dari budidaya tambak tersebut. Tentu kalau berhasil masyarakat kabupaten Majene juga yang akan menikmati hasilnya

“Saya meminta dukungan pada seluruh masyarakat Majene untuk sama-sama menyukseskan rencana kerjasama dengan dinas kelautan dan perikanan untuk meningkatkan pendapatan asli daerah lewat budidaya tambak udang vaname,” pungkas Andi Amran

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *