MAJENE – Kejadian dugaan gantung diri kembali terjadi di wilayah hukum Polres Majene. Kali ini, seorang wanita bernama Warni Wardiah (31), seorang ibu rumah tangga, ditemukan meninggal dunia di Dusun Pelattoang, Desa Pelattoang, Kecamatan Tameroddo Sendana, Kabupaten Majene, pada Minggu (2/2/25).
Korban pertama kali ditemukan oleh suaminya, Feriansyah Hartono. Dari keterangannya, waktu kejadian ia mendorong pintu kamar dan mendapati istrinya dalam keadaan terjatuh dengan tali masih melingkar di lehernya. Ia segera mengangkat korban ke tempat tidur dan menduga istrinya telah melakukan aksi bunuh diri.